Tuesday, 5 November 2013

Mengapa Meja Belajar Plastik?



MEJA DAN KURSI BELAJAR PLASTIK MERK SCHOOL

Selama ratusan tahun negara kita merupakan penghasil bahan baku kayu dari hutan yang saat itu masih luas. Bisa jadi merupakan salah satu yang terbesar di dunia. Itu adalah kondisi dulu.  Namun sekarang dengan banyaknya penebangan hutan liar dan eksploitasi besar-besaran yang tidak terkendali, maka hutan kita menyusut sangat besar sehingga kita mulai menghadapi  kelangkaan kayu sebagai bahan baku.  Keruskan hutan juga menjadi penyebab terjadinya berbagai bencana seperti banjir dan tanah longsor.  Secara global kerusakan hutan menyebabkan  terjadinya fenomena perubahan iklim.
Meja dan kursi belajar biasanya dibuat dari bahan kayu sedangkan kayu semakin sulit didapatkan.  Hutan sebagai bahan baku kayu semakin berkurang. Penebangan hutan dihadapkan pada permasalahan yang semakin hari semakin serius yaitu pemanasan global (Global Warming). Oleh karena itu sudah saatnya untuk mencari bahan pengganti kayu untuk menjaga kelestarian hutan kita.
Dalam dunia pendidikan di Indonesia, penggunaan meja dan kursi belajar dari kayu hampir belum ada penggantinya.  Semua meja dan kursi belajar masih sangat menggantungkan kayu sebagai material utama pembuatannya.  Hampir tidak ada alternatif lain untuk bahan meja dan kursi belajar selain dari bahan plastik.   Bahan baja atau besi hampir tidak mungkin digunakan karena sangat tidak efisien baik karena bobotnya yang terlalu berat maupun karena harganya yang mahal.
Sudah saatnya kita mulai memikirkan alternatif lain selain kayu sebagai bahan baku meja dan kursi belajar. Untunglah bahwa saat ini sudah ada produk meja dan kursi belajar yang menggunakan bahan dasar plastik.  Bahan plastik ini memiliki kemampuan yang sama bahkan lebih baik dari kayu untuk digunakan sebagai bahan meja dan kursi belajar.
Material plastik untuk pengganti kayu pada pembuatan meja dan kursi belajar merupakan ide yang bagus. Hal ini karena plastik memiliki beberapa keunggulan lebih dibandingkan kayu selain kepentingan pelestarian lingkungan di atas
Berikut ini adalah keunggulan meja dan kursi belajar plastik:
  • Bebas kelembaban dan tidak mengalami perubahan dimensi atau bentuk
  • Mudah untuk diangkut, dibawa dan dipindahkan kerena bobotnya yang lebih ringan dibandingkan kayu
  • Tidak berkarat
  • Tidak rusak oleh air saat terjadi bencana banjir
  • Efisien secara biaya
  • Kualitas yang lebih baik
  • Awet dan tahan lama
  • Kuat dan kaku sebagaimana bahan dari kayu
  • Tidak membutuhkan syarat khusus dalam penyimpanan karena sifatnya yang tahan cuaca
  • Bahan plastik dapat didaur ulang kembali sehingga ramah lingkungan

No comments:

Post a Comment